Humor Penganggapan Konyol (Tidak Wajib Percaya)

Selasa, 23 Desember 2014

Berapa usaha yang diperlukan orang untuk mempertahankan cintanya dari Y (cowok) ke X (cewek)?






Jawab:
Kita misalkan saja sesuai hati kita, hehe
Bentuknya akan lebih seperti segitiga siku-siku
Jadi, jarak dari Y ke X dapat dicari dengan menggunakan rumus phytagoras
YX = (JX2+JY2)^1/2
dari perhitungan tersebut didapat jarak YX meter, YX meter ini nilainya harus nyata karena terbukti adanya, tidak boleh sama dengan 1 dan tidak boleh imajiner.

Untuk usaha mempertahankan cintanya adalah, kita tahu bahwa usaha rumusnya adalah W = Fs
W = Fs
F adalah Gaya untuk tetap menyatukan keduanya.
s adalah perpindahan cintanya dan disini sama dengan jarak YX meter

Jadi,
W = Fs
W = (F) (YX) Joule
W = (F) (XY) Joule .............(1)

Jika di X ada orang yang suka sama orang yang sedang pacaran itu, maka perpindahan cinta orang itu ke cewek di X adalah dianggap 1. Maka usaha orang itu untuk memberikan tikungan tajam adalah

W = Fs
W = (F) 1 Joule
W = (F)  Joule .............(2)

Dari 2 persamaan tersebut, didapatkan data perbandingan tentang hubungan tersebut dan dapat digunakan oleh seseorang pasangan di X untuk memilih bertahan dengan jarak dan dia berjanji untuk setia atau memilih yang dekat dan selalu ada

W1 = F(XY) Joule
W2 = F         Joule

W1 = XY
W2 = 1

W1 = W2 (XY)

Nah, dari data perbandingan tersebut, usaha untuk mempertahankan hubungan jarak jauh ditentukan oleh jarak yang memisahkan keduanya dan usaha orang yang menyukai cewek tadi

Dalam hal ini ada variabel pengganggu, yaitu kesetiaan yang relatif antara keduanya. Jika kedua pasangan ini semuanya setia, maka nilai W1 adalah positif (+). Begitupun sebaliknya, jika salah satu malah suka sama orang lain nilai W1-nya adalah negatif (-).

Jika di X orangnya tidak setia, maka mereka berdua PUTUS akibat yang di X lebih memilih yang jaraknya dekat dan selalu ada.
Namun, hal itu tidak sesuai dengan norma karena mengkhianati. Jangan dilakukan yaaa !!! hehee

Sekian...

Hipotesis ini dibuat saat 14 Uranus 7
Jangan diaplikasikan untuk menjawab soal karena ini hanya humor

1 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.